Pesona Air Terjun Curup Gangsa

Wisata Lampung, Pesona Air Terjun Curup Gangsa
Sonny Ogawa

Pesona Air Terjun Curup Gangsa
Pesona Air Terjun Curup Gangsa - Kabupaten Way Kanan merupakan salah satu dari kabupaten di Provinsi Lampung yang letaknya paling utara dari kabupaten lainnya, berbatasan langsung dengan Kabupaten Oku Timur Provinsi Sumatra Selatan disebelah utara, Kabupaten Lampung Utara di sebelah selatan, Kabupaten Tulang Bawang di sebelah timur dan Kabupaten Lampung Barat di sebelah barat.


Mungkin banyak yang belum tahu, bahwa di Kabupaten Way Kanan propinsi Lampung banyak sekali objek wisata yang belum tergarap dengan maksimal. Salah satunya adalah obyek wisata air terjun. Nah, setelah kemarin kita jalan-jalan ke Air Terjun Putri Malu, berikutnya kita menuju ke Air Terjun Curup Gangsa.

Air terjun Curup Gangsa ini terletak di Dusun Tanjung Raya Desa Kota Way Kecamatan Kasui. Air terjun ini berasal dari patahan sungai Way Tangkas yang mengalir dari Bukit Punggur menuju Desa Tanjung Kurung dan Desa Peniangan. Ketinggian air terjun curup Gangsa mencapai kurang lebih 50 M dengan lebar pematang air sekitar 20 M. Letaknya yang berbukitan sangat cocok untuk wisata adventure sambil menikmati pemandangan alam yang eksotis.

Konon, nama Curup Gangsa berasal dari legenda masyarakat setempat yang artinya suara gemerincing air terjun ini bagaikan suara seruling Gangsa. Seruling Gangsa sendiri merupakan seruling bambu yang biasa digunakan oleh masyarakat pada masa lalu. Maka, dari suara inilah nama Curup Gangsa kemudian disematkan pada air terjun yang masih alami ini.

Untuk sampai ke lokasi air terjun curup gangsa, wisatawan bisa menempuh perjalanan selama 5 jam dari kota Bandar Lampung dengan menggunakan bus jurusan kasui, setelah itu bisa meneruskan perjalanan dengan menggunakan ojek, kira-kira memakan waktu 20 menit untuk bisa sampai dicurup gangsa ini.

53 comments

  1. wah, indah sekali ya mas pesona air terjun curungpangsa, dekat ga dengan tempat tinggal mas :)
    1. Lumayan dekat mas, 1,5 jam dari rumah menggunakan sepeda motor
  2. saya juga mau diajakin tuh mas ke air terjunnya :)
    1. Ayo mas kita kesana :)
  3. kayanya kalo diem disana enak ya mas keliatan adem bener gitu..liat air terjun dan banyak pepohonan..
    tempat wisata alam memang jadi banyak incaran semua orang mas apalagi yang stres kebanyakan kerja :)
    1. Sejuk banget mas hendri apalagi kalau mandi, segeeeerrr :D
  4. Keren air terjunnya mas, dan kayaknya debit air selalu besar terus ya mas walaupun kemarau.
    1. Kalau kemarau ya debitnya berkurang mas, tapi nggak sampai kering :)
  5. Bagus mas, bisa masuk list wisata nih... dan di malang juga ada lo... joban rondo.. itu bagus juga... berbagi destinasi wisata nih...
    1. ya mas...hanya saja belum di maksimalkan oleh pemerintah setempat padahal jika di kelola dengan benar bisa menambah pendapatan daerah
  6. wow keren, kayaknya belum banyak terjamah oleh wisatawan nih, masih asri dan bersih..
    1. Betul mas..karena letaknya agak terpencil. Maka dari itu sengaja saya posting di blog agar wisatawan pada tau..itung-itung promosiin wisata daerah dan kebetulan saya putra daerah lampung
  7. Wah dilihat dari gambar memang bagus apalagi kalau sudah nyampe disana pasti sejuk kali itu
    1. Agar tidak penasaran, coba tonton videonya dulu mas, diakhir artikel ada link videonya tu (promosi)..hehe
  8. lebar ya air terjunnya. asal namanya cukup unik mas. lumayan juga ya perjalanannya 5 jam
    1. ya...di lampung rata-rata nama obyek wisatanya unik mang..

      lumayan mang..kalau ingin kesana mangaduls dari terminal rajabasa naik bus jurusan kasui pilih bus PO Darma duta
  9. wah, sangat indah sekali pesona ir terjunnya ya kang, sibawahnya banyak bebatuan, betah kalo tiap hari ke sonyonya kang :)
    1. Bangeeeeeet mas...

      iya, apalagi sambil bawa pacar ya mas :)
  10. ini keren nih panoramanya, tapi sayang sekali tempat tinggalku jauh .
    1. Tinggal di mana mas?
  11. Panorama alamnya sungguh memanjakan mata yg memandang...sungguh Maha Besar Penciptanya...ini sangat cocok bagi kaum muda2 mandi berduaan..ya...
    1. Karya Allah sangat menakjubkan ya mas?

      Jangan berduaan mas, nanti di gerebek hansip..haha
  12. Enak banget mas rumahnya dekat air terjun kalau pas lagi suntuk bisa sering kesana dong mas
    1. Kalau sering sich nggak mas...Saya kan merantau di Tangerang, paling satu tahun sekali pas mudik lebaran aja
  13. Harga tiket masuknya berapa ya ? gangsa, nama yang masih asing ditelingaku. Seasing suara serulingnya.
    1. Waktu saya kesana belum ada tarif mas...maklum belum di kelola dengan serius. jadi sekedarnya..Kalau sekarang saya belum tau..
  14. Sudah lama sekali saya tidak pergi berwisata ke tempat-tempat seperti ini
    1. Sesekali boleh mas..lumayan untuk refreshing dan menghilangkan kepenatan
  15. belum ada post baru, kabur lagi ah
    1. mungkin mas admin lagi ngedit artikel memang satu artikel aja butuh waktu berjam jam mas...
  16. Air terjun cocok untuk sarana meditasi lho....
    1. Tergantung kepercayaan masing-masing sich mas...kalau saya sendiri nggak suka hal-hal yang begituan..hehe
  17. Ngeliat air terjun gitu,,,bawaannya mau mandi aja...
    1. sama mas dengan saya...apalagi lihat airnya yg jernih...nggak kuat pengen nyebur :)
  18. Aku suka kepo sama legenda2 suatu tempat,
    1. Bikin penasaran ya mbak? hehe
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.